Resep Masakan Bistik Paha Ayam

Steak? Sudah pernah mencoba belum? Kalau sudah pernah mencoba, pasti masih ingat rasanya, atau sekarang sudah lihai memasak steak atau bistik ini? Steak memang merupakan salah satu masakan Barat yang sangat mudah dijumpai dimanapun. Biasanya steak dimasak dengn cara dipanggang atau dibakar sehingga membuat aromanya sungguh nikmat. Kali ini berbeda dengan biasanya, masakan yang dibuat adalah steak atau stik, namun yang membedakan stik ini dibuat dari daging ayam. Jadi tidak salah kalau resep masakan bistik paha ayam disampaikan disini.

Resep Masakan Bistik Paha Ayam
Bistik paha ayam (Sumber gambar: selerasa)

Bistik ayam saat ini menjadi makanan favorit selain steak daging. Banyak cara untuk membuat steak atau bistik ayam ini, caranya mudah, hanya dipanaskan dalam wajan, dan daging yang digunakan sebaiknya daging paha atas yang gurih dan lebih berlemak.

Resep Masakan Sehari-hari Bistik Paha Ayam

Kali ini akan disampaikan cara mudah membuat steak atau bistik dari paha ayam. Resep ini bersumber dari Ny. Indarwati yang pernah dimuat dalam Majalah Kartini. Proses persiapan bahan dan cara memasaknya sangat mudah, cocok untuk Anda yang ingin menikmati sajian sederhana dari bahan baku ayam.

Baca juga: Resep Masakan "Ingkung Panggang Madu".

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat bistik paha ayam, antara lain:

  • Daging paha ayam tanpa tulang dan kulit sebanyak 4 potong.
  • Merica bubuk ½ sendok teh.
  • Biji pala bubuk ½ sendok teh.
  • Minyak untuk menggoreng.

Bahan untuk membuat saus, antara lain:

Bawang bombay 1 buah dan diiris bulat.

  • Jahe 1 cm.
  • LP saus 1 sendok makan.
  • Saus tomat 3 sendok makan.
  • Kecap manis 1 sendok makan.
  • Garam 1 sendok teh.
  • Gula pasir 2 sendok teh.
  • Air 300 cc.
  • Tepung sagu 1 sendok makan, larutkan dengan sedikit air.
  • Mentega 1 sendok makan, untuk menumis.

Langkah membuat bistik paha ayam, sebagai berikut:

  1. Lumuri ayam dengan merica bubuk dan biji pala bubuk. Diamkan selama 15 menit.
  2. Bakar ayam di atas wajan  antilengket sampai berwarna kecoklatan dan matang. Angkat kemudian tiriskan.
  3. Untuk membuat saus: tumis bawang bombay dan jahe sampai harum. Masukkan LP saus, saus tomat, kecap manis, garam dan gula pasir, kemudian aduk secara merata.
  4. Tuang air, didihkan, kemudian kentalkan dengan larutan sagu. Masak sampai meletup.
  5. Sajikan bistik ayam dengan saus.

Itu dia sedikit resep masakan bistik paha ayam, semoga bermanfaat dan bisa dicoba dan bisa menjadi sajian favorit untuk keluarga di rumah.


Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan Bistik Paha Ayam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel