Resep Minuman Stroberi Segar

Ingin menikmati yang segar-segar? Sepertinya minuman stroberi segar ini bisa menjadi ide manrik kali ini. Resep minuman stroberi segar ini sangat pas untuk dicoba untuk menghilangkan dahaga dan haus di siang hari seperti ini.

resep-minuman-stroberi-segar
Stroberi segar (Foto: pixabay.com/JugosLocos)

Sajian minuman stroberi ditambah es batu menjadi sebuah kenikmatan tersendiri. Tidak hanya itu, mengonsumsi minuman ini berarti sudah merasakan sehatnya stroberi yang kaya akan nutrisi, seperti vitamin C, protein, karbohidrat dan masih banyak nutrisi lainnya.

Resep Minuman Segar Stroberi Segar

Penasaran dengan sajian minuman stroberi segar yang menyegarkan ini? Berikut akan disampaikan cara mudah membuatnya, berikut bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Minuman Melon Pelangi.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat stroberi segar ini, antara lain:

  • Stroberi 30 buah, dibelah menjadi 2.
  • Rasberi beku 2 sendok makan. (Rasberi adalah sejenis stroberi namun ukurannya lebih kecil, berbentuk bulat kecil, mirip buah cermai Belanda, dengan warnanya yang merah. Biasanya dijual dalam bentuk beku dalam kemasan kotak karton di pasar swalayan).
  • Sari jeruk 200 ml.
  • Es krim stroberi sebanyak 200 gram.

Cara membuat stroberi segar, sebagai berikut:

  1. Masukkan buah stroberi dan rasberi ke dalam blender, kemudian haluskan. Tuangi sari jeruk dan aduk secara merata.
  2. Tambahkan es krim, haluskan kembali dengan blender.
  3. Tuang ke dalam gelas saji,
  4. Sajikan segera. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 2 gelas).

Itu dia, sedikit resep minuman stroberi segar. Semoga informasi dan langkah mudah membuat minuman stroberi segar ini bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Resep Minuman Stroberi Segar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel