Secangkir Kopi di Z-Coffee Kota Probolinggo

Kopi masih menjadi bagian hidup masyarakat, hal ini bisa dilihat dari banyaknya gerai kopi dan warung-warung kopi yang bermunculan. Gerai kopi yang saat ini mulai menjamur, khususnya di Kota Probolinggo menunjukkan bahwa masyarakat sangat menyukai kopi, entah hanya sekedar teman nongkrong atau memang benar-benar mengerti akan kopi. Secangkir kopi di Z-Coffee Kota Probolinggo menjadi judul menarik tentang kenikmatan minum kopi di kota ini.

Secangkir kopi di Z-Coffee
Secangkir kopi di Z-Coffee 

Gerai kopi aatu bisa disebut dengan coffee shop adalah salah satu ruang publik yang saat ini ikut mengalami perkembangan, tidak hanya sebatas sebagai ruang konsumsi saja, namun disesuaikan dnegan kebutuhan individu yang ingin menikmati sajian kopi.

Secangkir Kopi Hitam dan Nikmatnya Sesapan Kopi di Z-Coffee

Sebagai pecinta kopi, menikmati kopi sendirian menjadi sebuah hal yang menarik. Begitu pula saat menikmati secangkir kopi hitam di Z-Coffee, yang merupakan sebuah café yang mengambil konsep semi klasik, yang berlokasi di Jalan Dr. Moch Saleh No 5, Kelurahan Tisnonegaran, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Kedai kopi ini buka mulai pukul 09.00 sampai dengan pukul 23.55. Atau kalau ingin reservasi bisa menghubungi nomor 0823 4567 8249.

Z-Coffe
Z-Coffee

Sebagai salah satu tempat minum kopi, Z-Coffe ini memang bisa menjadi rekomendasi untuk minum kopi karena menawarkan berbagai jenis olahan minum kopi, mulai dari kopi hitam, americano, cappucino dan juga kopi susu tradisional.

Baca juga: Mencoba Kelezatan Kopi Americano Indomaret.

Nama “Z” dalam sebutan café ini memang banyak yang keliru, ada yang menganggap seperti julukan kaum milenial saat ini, yaitu Gen Z atau Generasi Z. Namun sebenarnya kata “Z” dalam sebutan café ini adalah singkatan dari nama ‘Zahra’.

Tempat duduk yang luas dan nyaman

Terlepas dari berbagai tebakan nama tersebut, maka Z-Coffee ini sangat pas bagi Anda yang menyukai gaya klasik saat menikmati nongkrong bersama teman. Konsep yang digunakan adalah semi out door ala warkop atau warung kopi, dengan suasana bersahabat dan kekeluargaan.

Kopi Hitam Tanpa Gula, Pilihan Nikmat Menikmati Kopi

Membicarakan kopi memang tiak ada habisnya, dari mulai hulu ke hilir bisa memberikan ide yang menarik, entah hanya sekedar membuat konten atau sedikit tulisan, semua itu bisa didapatkn hanya dengan secangkir kopi.

Kopi Hitam Tanpa Gula, Pilihan Nikmat Menikmati Kopi
Secangkir kopi hitam

Di Kota Probolinggo sendiri, saat ini sdah menjamur berbagai kedai kopi, bahkan tidak hanya itu, warung kopi tradisional juga menghiasi berbagai sudut jalan dengan penggemar fanatiknya. Sedikit rasa kopi dengan harga murah.

Bisa dikatakan kopi saat ini tidak hanya sekear pajangan di meja-meja café, namun kopi saat ini sudah menjadi sebuah kebutuhan, dan juga menjadi gaya hidup yang saat ini sangat populer di kehidupan anak muda atau genesari Z ini.

Kopi hitam tanpa gula

Tertarik untuk menikmati kopi di Z-Coffee? Segera kunjungi coffee shop kesayangan Anda ini…

Semoga informasi tentang pengalaman menikmati secangkir kopi di Z-Coffee Kota Probolinggo ini mejadi referensi untuk Anda yang ingin menimkati kopi.

Belum ada Komentar untuk "Secangkir Kopi di Z-Coffee Kota Probolinggo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel