Pizza Mirza, Pizza Lokal dari Mirza Pastry Probolinggo

Yess… Kota Probolinggo menjadi kota yang mengalami perkembangan luar biasa, mulai dari perkembangan bisnis, wisata sampai dengan kulinernya. Begitu banyak kuliner baru yang buka ditambah dengan konsepnya yang kekinian. Tidak hanya itu, selain banyaknya tempat kuliner baru yang mulai buka, juga banyak juga kuliner online yang mulai menawarkan berbagai sajian nikmat dan lezat, yang rasaya tidak kalah dengan tempat kuliner yang sudah memiliki tempat permanen. Salah satu jajanan atau camilan yang bisa dioba adalah sajian pizza. Kali ini Pizza Mirza, pizza lokal dari Mirza Pastry Probolinggo, kami coba pesan sebagai sajian untuk teman nongkrong.

Banyak yang mengatakan kalau memesan makanan melalui online sangat diragukan, baik dari rasa atau kualitasnya. Atau berbagai keraguan lainnya. Menerut kami, memang dalam memilih dan memesan makan online harus pintar dalam memilih terutama dengan sering melihat rekomendasi dari berbagai komen di media sosial tentang kuliner onliner tersebut. Hal yang sama juga kami lakukan saat memesan pizza di Mirza Pastry. Tentunya banyak penilaian positif atas sajian kue dan juga pizza yang dibuat oleh Mirza Pastry ini.

Pizza Online dari Mirza Pastry

Berbicara tentang kuliner online, Mirza Pastry adalah sebuah usaha kuliner online yang dimiliki oleh Mbak Windah, memang banyak sekali pengusaha kuliner online di Kota Probolinggo, dan Mirza Pastry menjadi salah satu usaha kuliner online yang cukup dikenal di ranah usaha kuliner di Kota Probolinggo, khususnya untuk pesanan kue online, dan untuk pizza sebenarnya merupakan salah satu produk kue yang ditawarkan pada para penggemarnya.

Pizza Mirza, Pizza Lokal dari Mirza Pastry Probolinggo
Pizza Mirza

Pizza yang disajikan oleh Mirza Pastry ini memang sedikit banyak mengobati rasa kangen akan kuliner pizza yang selama ini hanya ada di kota-kota besar, sebutlah Pizza Hut, Domino Pizza dan masih banyak kuliner pizza luar negeri yang ada di Indonesia.

Pizza Mirza ini memang dibuat tidak kalah dengan bentuk dan model asli dari pizza Italia, dengan rasanya yang gurih berbentuk bundar dan pipih yang dipanggang di oven dan kemudian diberikan saus tomat secara merata ditambah keju dan tambahan makanan lainnya.

Pizza Mirza, Pizza Lokal dari Kota Probolinggo

Berbicara tentang kreativitas, usaha kuliner apalagi kuliner online memang membutuhkan kreativitas yang luar biasa, begitu pula yang dilakukan Mbak Windah sebagai owner dari Mirza Pastry ini. Kami pun saat itu melihat postingan pizza yang ditawarkan Mirza Pastry di media sosial, tentunya dengan gambar dan foto yang menarik. Pada awalnya memang kami agak ragu-ragu, namun kami mencoba browsing tentang kredibilitas Mirza Pastry sebagai salah satu usaha kuliner online di Kota Probolinggo, dan tentu saja semua penilaian yang ada bagus.

Baca juga: Pedas gurih seblak & dumpling dari Ayu Kitchen Tongas.

Untuk rasa, pizza yang dibuat oleh Mirza Pastry ini lumayan enak, dengan kualitas roti dari pizza ini yang empuk. Tentunya pizza yang dibuat sama dengan pizza yang disajikan di restoran pizza, dengan ciri khasnya saus tomat, keju dan topping. Hal ini membuat pizza yang disajikan menjadi sangat menarik.

Foto-foto Pizza Lokal Probolinggo dari Mirza Pastry

Pizza Mirza
Pizza Mirza

Pizza Mirza
Pizza Mirza

Mirza Pastry

  • Lokasi: Jalan Gubernur Suryo Gang Karya Bhakti No. 38, Tisnonegaran, Kota Probolinggo.
  • Nomor yang bisa dihubungi: 0822 3366 9101.

Itu dia sedikit review kuliner online tentang Pizza Mirza, pizza lokal dari Mirza Pastry Probolinggo. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi untuk Anda yang ingin mendapatkan sajian nikmat pizza lokal Probolinggo.

Belum ada Komentar untuk "Pizza Mirza, Pizza Lokal dari Mirza Pastry Probolinggo"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel