Resep Minuman “Haute Chocolate”

Saat ini dengan cuaca yang tidak menentu, kadang panas, kadang hujan, membuat suasana terkadang ingin menikmati minuman nikmat sebagai teman di kala ingin menikmati suasana yang syahdu. Maka memilih minuman sesuai selera adalah pilihan yang tepat, salah satunya adalah minuman berbahan dasar coklat. Secangkir minuman coklat ditambah dengan berbagai bahan campuran lainnya akan membuat tubuh lebih relax dan nyaman. Maka untuk bisa membuat sajian nikmat variasi coklat, di bawah ini  akan disampaikan resep minuman “Haute Chocolate” yang caranya sangat mudah untuk dipraktekkan.

Resep Minuman “Haute Chocolate”
Haute Chocolate (Foto: id.pinterest.com/FinnsSketchbook)

Mengapa memilih coklat sebagai sajian nikmat? Hal ini disebabkan manfaatnya untuk kesehatan, seperti bisa meningkatkan kesehatan otak, coklat kaya akan antioksidan, meningkatkan suasana hati, dan bisa menjaga kesehatan jantung.

Resep Minuman Kekinian “Haute Chocolate”

Cara membuat variasi minuman berbahan coklat ini sangat mudah, apalagi rasanya yang enak dan manis, akan membuat mereka yang mencicipinya menjadi tertarik dan ingin mencobanya.

Baca juga: Resep Minuman Kurma Almond Kelapa Muda.

Ini dia, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat ’haute chocolate’, antara lain:

  • Susu cair 375 ml.
  • Coklat bubuk 2 sendok makan.
  • Jahe bubuk instant 2 sendok teh.
  • Gula merah serut 1 sendok makan.
  • Sedikit garam, kayu manis bubuk, dan paprika bubuk.
  • Whipped cream dan biskuit coklat stick, sebagai pelengkap.

Langkah  membuat ’haute chocolate’, antara lain:

  1. Rebus susu sampai panas tetapi tidak mendidih. Baru kemudian angkat.
  2. Masukkan semua bahan dalam gelas kecuali bahan pelengkap. Tuangi dengan susu rebus, dan aduk secara merata.
  3. Tambahkan pelengkap.
  4. Sajikan. (Resep haute chocolate yang disampaikan di atas untuk penyajian 2 gelas).

Itu dia sedikit sajian resep minuman “Haute Chocolate”, semoga bermanfaat untuk Anda yang ingin menikmati sajian nikmat ala coklat kekinian.

Belum ada Komentar untuk "Resep Minuman “Haute Chocolate”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel