Resep Minuman “Teh Rose Markisa”

Minuman herbal masih menjadi tema menarik kali ini, begitu pula dengan resep minuman “teh rose markisa”. Campuran antara markisa dan teh dari bahan rosemary membuat sajian minuman ini sangat menyehatkan karena teh rosemary ini bermanfaat untuk kesehatan.

resep-minuman-teh-rose-markisa
Teh rose markisa (Gambar: dearkitchen.net)

Sangat tepat menggunakan bahan teh rose ini karena memiliki manfaat untuk kesehatan, seperti bisa untuk meredakan stress, dan juga baik untuk kesehatan otak karena mengandung antioksidan didalamnya.

Resep Minuman Segar “Teh Rose Markisa”

Cara membuat teh rose markisa ini pun sangat mudah, hanya dengan menambahkan rosemary segar, maka teh rose markisa sudah siap untuk dinikmati.

Baca juga: Resep Minuman “Markisa Serai”.

Bahan yang yang dibutuhkan untuk membuat teh rose markisa, antara lain:

  • Air 600 ml.
  • Gula pasir 100 gram.
  • Rosemary segar sebanyak 2 batang.
  • Markisa 2 buah.
  • Teh hitam celup sebanyak 2 kantung.

Langkah membuat teh rose markisa, sebagai berikut:

  1. Rebus air sampai mendidih, kemudian masukkan rosemary, teh dan gula pasir. Diamkan sesaat sampai cairan berwarna keemasan. Angkat dan saring.
  2. Tuang minuman dalam gelas, tambah dengan buah markisa.
  3. Sajikan selagi hangat. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 3 gelas).

Itu dia, sedikit resep minuman markisa serai, semoga informasi dan langkah mudah membuat minuman markisa serai ini bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Resep Minuman “Teh Rose Markisa”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel