Resep Ronde Ting-ting Mutiara

Satu lagi sajian nikmat yang bisa dinikmati untuk menyehatkan tubuh, salah satunya adalah wedang ronde. Namun kali ini ada yang berbeda, resep ronde ting-ting mutiara sengaja disajikan disini untuk Anda yang ingin membuat sendiri sajian wedang ronde di rumah.

resep-ronde-ting-ting-mutiara
Ronde ting-ting mutiara (Gambar: shutterstock.com/g/winrosdaniar)

Wedang ronde sendiri adalah minuman berbahan dasar air jahe hangat, yang sengat pas dinikmati saat musim hujan.

Resep Minuman Hangat Ronde Ting-ting Mutiara

Penasaran ingin membuat sajian ronde ting-ting mutiara ini? Berikut akan disajikan cara membuatnya termasuk bahan-bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Ronde Kelengkeng Kuah Merah.

Bahan untuk membuat ronde ting-ting mutiara, antara lain:

  • Tepung ketan putih sebanyak 150 gram.
  • Garam ¼ sendok teh.
  • Air hangat 110 ml.
  • Air 1 liter.
  • Enting-enting kacang 100 gram, dicincang.
  • Pewarna merah.
  • Pewarna hijau.

Bahan untuk membuat kuah, antara lain:

  • Air 1 liter.
  • Gula pasir 150 gram.
  • Jahe 200 gram, dibakar dan memarkan.
  • Daun pandan 2 lembar.
  • Serai 2 batang, dimemarkan.

Bahan untuk pelengkap, antara lain:

  • Kolang kaling 100 gram, direbus dan diiris.
  • Biji mutiara 50 gram, direbus.

Cara membuat ronde ting-ting mutiara, sebagai berikut:

  1. Untuk membuat ronde: Campur tepung ketan dan garam. Tuangi dengan air hangat sambil diuleni sampai kalis. Ambil sedikit adonan ronde, pipihkan, beri sebutir isi. Bentuk bulat kelereng, sisihkan.
  2. Didihkan air, rebus bola-bola ketan sampai mengapung. Tiriskan.
  3. Untuk membuat kuah: Campur semua bahan, rebus di atas api kecil sampai mendidih dan tercium aroma wangi. Angkat.
  4. Sajikan ronde bersama kuah dan pelengkapanya. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 5 porsi).

Itu dia sedikit resep ronde ting-ting mutiara. Semoga sedikit cara sederhana membuat ronde ting-ting mutiara tersebut bermanfaat dan bisa dipraktekkan dengan mudah di rumah. 

Belum ada Komentar untuk "Resep Ronde Ting-ting Mutiara"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel