Resep Kue “Roti Berisi”
Ingin mengisi waktu senggang di kala liburan panjang seperti saat ini? Rasanya bisa menyalurkan hobi seperti membuat sajian kue favorit bisa menjadi pilihan. Resep kue roti berisi bisa menjadi pilihan. Roti isi ini pun bisa diisi dengan berbagai bahan, seperti daging sapi, ayam atau isian lainnya.
Roti berisi (Gambar: iStockphoto) |
Tentu saja Anda bisa mengisinya dengan isian yang lain, seperti isian manis, seperti coklat, strawbery, selai atau pun lainnya. Sangat menarik bukan?
Resep Mudah Membuat “Roti Berisi”
Penasaran dengan sajian kue roti berisi ini? Berikut akan disampaikan cara membuatnya, berikut bahan yang dibutuhkannya.
Baca juga: Resep Kue “Roti Sisir Kering”.
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat roti berisi, antara lain:
- Tepung roti 1000 gram.
- Super GS Donat Special 2 bungkus.
- Air dingin lebih kurang 600 gram.
- Gula halus 250 gram.
- Tepung susu 1 sendok makan.
- Kuning telur 2 butir.
- Margarin 100 gram.
- Daging sapi, kelapa, ayam 700 gram.
Cara membuat roti berisi, sebagai berikut:
- Cukup hanya mencapur Super GS dengan tepung roti ditambah gula dan mengaduknya dengan tangan sampai rata tanpa air dan kemudian masukkan margarin, telur, susu, air dan diaduk.
- Aduklah sekurang-kurangnya 30 menit sampai kelihatan licin dan halus, dan biarkan mengembang kebih kurang 15 menit.
Petunjuk:
- Adonan langsung dibagi-bagi dalam potongan seberat 50 gram dan diberi isi. Letakkan bulatan-bulatan tersebut, di atas baki yang sudah diminyaki. Biarkan mengembang sampai besarnya menjadi dua kali (lebih kurang 30 menit) dan bubuhkanlah kuning telur diatasnya, kemudian bakar selama lebih kurang 15 menit.
- Siap untuk dihidangkan.
Itu dia sedikit “resep kue roti berisi”, semoga informasi dan langkah mudah membuat kue ini bermanfaat dan disukai seluruh anggota keluarga khususnya anak-anak.
Belum ada Komentar untuk "Resep Kue “Roti Berisi”"
Posting Komentar