Resep Minuman untuk Anak Balita “Mango Silky”

Ingin membuat desert untuk si kecil? Sepertinya mango silky cocok untuk dibuat dan disajikan untuk si kecil? Resep minuman untuk anak balita “mango silky” sangat pas di sampaikan kali ini. 

resep-minuman-untuk-anak-balita-mango-silky
Mango silky (Gambar: superindo.co.id) 

Dengan caranya yang mudah, apalagi berbahan dari mangga arum manis yang enak, legit dan manis pasti membuat si kecil sangat menyukainya.

Resep Minuman Sehat untuk Anak Balita “Mango Silky”

Tertarik untuk membuat mango silky untuk anak? Berikut akan disampaikan cara mudah membuatnya termasuk bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Minuman untuk Anak Balita “Es Buah Susu”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat mango silky, antara lain:

  • Mangga arumanis 500 gram, kupas dan iris kasar.
  • Air jeruk peras 100 ml.
  • Susu cair 300 ml.
  • Sirup leci 5 sendok makan.
  • Es krim vanila 4 sendok makan.

Cara membuat mango silky, sebagai berikut:

  1. Campur mangga dan susu, aduk secara merata. Simpan dalam freezer selama 30 menit.
  2. Masukkan campuran mangga dengan bahan lain ke dalam blender. Haluskan.
  3. Sajikan dalm wadah saji khusus untuk anak-anak dan tambahkan dengan es krim. (Sajian sesuai resep di tas bisa untuk 4 porsi).

Itu dia sedikit informasi sajian resep minuman untuk anak balita “mango silky”. Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Resep Minuman untuk Anak Balita “Mango Silky”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel