Resep Frappucino Hangat

Ingin membuat sesuatu yang beda? Sepertinya resep frappucino hangat ini bisa dicoba untuk dibuat di rumah, apalagi saat ingin menikmati sore di rumah sambil menikmati waktu sambil membaca buku. Sungguh sedapnya.

resep-frappucino-hangat
Frappucino hangat (Gambar: yourdreamcoffee.com) 

Frappucino sendiri di buat dengan menggunakan campuran espresso panggang, dengan sensasi rasa kopi pahit yang nikmat.

Resep Minuman Frappucino Hangat

Tertarik untuk membuat dan menikmati frappucino hangat di rumah? Berikut akan disajikan bahan yang dibutuhkan dan cara mudah membuatnya.

Baca juga: Resep Hazelnut Coklat Karamel.

Bahan untuk membuat frappucino hangat, antara lain:

  • Kopi instan 1 sendok teh.
  • Coklat bubuk 3 sendok teh.
  • Gula pasir 2 sendok makan.
  • Air panas 2 sendok makan.
  • Saus karamel 2 sendok makan.
  • Susu cair hangat 180 ml.

Cara membuat frappucino hangat, sebagai berikut:

  1. Campur kopi instan, coklat bubuk, gula dan air panas. Aduk sampai gula larut.
  2. Tambahkan dengan saus karamel, aduk sampai tercampur merata.
  3. Tuangkan campuran saus karamel dalam gelas. Tuangi susu cair hangat diatasnya.
  4. Sajikan. (Sajian sesuai resep di atas untuk 1 gelas).

Itu dia sedikit resep frappucino hangat. Semoga sedikit cara sederhana membuat frappucino hangat tersebut bermanfaat dan bisa dipraktekkan dengan mudah di rumah. 

Belum ada Komentar untuk "Resep Frappucino Hangat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel