“Goat Mug Coffee” Pengalaman Pertama Memiliki Mug Kopi Spesial

Kopi memang unik, membuat para pecintanya selalu ingin melakukan sesuatu yang berbeda. Rasa kopinya memang membuat pecintanya tersihir untuk selalu menikmati sajian lezat dari biji kopi. Tidak hanya dari rasa dan sensasi kenikmatan, bahkan memiliki tempat untuk menikmatinya juga menjadi kebanggaan tersendiri. “Goat Mug Coffee” pengalaman pertama memiliki  mug kopi spesial, menjadi judul artikel kali ini yang ingin mengurai pengalaman pertama memiliki mug unik yang cantik dengan bentuk kepala kambing.

“Goat Mug Coffee” Pengalaman Pertama Memiliki  Mug Kopi Spesial
Goat mug menemani saat kerja

Tempat meminum kopi memang memiliki ragam dan bentuk, dengan variasi bentuk yang beraneka rupa membuat para pecinta kopi selalu memiliki mug kesayangan untuk menikmati kopi. Tumbler menjadi sebutan yang umum bagi para pecinta kopi, sebagai wadah minuman dalam hal ini “kopi” yang bisa dibuat dari kaca, plastik atau pun stainless steel. Beberapa tumbler bahkan digunakan untuk menjaga minuman kopi agar bisa tetap panas.

Goat Mug dan Goat Story Characters

Unik… Satu kata ini yang terlintas saat melihat tumbler ini. Saya memesan paket tumber dengan nama “Goat Mug” ini di Otten Coffee pada tanggal 16 April 2016 dengan harga sebesar Rp. 475.000,-. Dan setelah diskon jumlah yang harus dibayar sebesar Rp. Rp. 467.099,-.

Dalam satu paket tumbler ini sudah dilengkapi dengan cup holder yang bisa dilepas dan juga bisa dijadikan sebagai tatakan tumbler. Bahkan tidak hanya itu, juga terdapat streap yang memudahkan Saya saat membawanya untuk traveling.

Goat Mug dan Goat Story Characters
Goat mug dan traveling (Foto: internet-anonim)

Keunikan inilah yang membuat para pecinta kopi untuk memilih mug, meskipun jarang digunakan sebagai tempat minum kopi, karena sayang dengan bentuknya lucu, maka mug ini sering diletakkan di tempat khusus agar tidak tercampur dengan gelas dan mug biasa.

Mug ini memang berasal dari Goat Story yang dalam proses pembuatanya terinspirasi dari dari legenda tentang kopi yang pertama kali ditemukan pada abad ke -13. Maka tidak heran bentuk dan desain mug ini terlihat sama dengan tanduk kambing,

Baca juga: Keep Cup Menjaga Kopi Tetap Panas dan Nikmat.

Bentuknya yang unik memang membuat acara ritual minum kopi menjadi lebih mudah karena sudut yang melengkung tersebut. Untuk holder sengaja dibuat khusus dari kulit asli, begitu pula dengan pembungkus goat mug ini yang dibuat dari kulit rami. Sedangkan mug kopi ini dibuat dari bahan material yang sehat dan juga terbebas dari BPA (Bisphenol-A), yang membuat mug ini benar-benar aman dan sehat untuk digunakan.

Goat mug ini, bisa memuat kapasitas 470 ml atau sekitar 16 oz dan juga bisa menjaga kopi tetap panas  hingga 2 jam.

Foto-foto Goat Story Hanging

Foto-foto Goat Story Hanging
Goat mug dalam perjalanan






Semoga sedikit informasi tentang “Goat Mug Coffee - pengalaman pertama memiliki mug kopi spesial” ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi untuk Ada yang ingin mencari tumbler unik dan menarik.

Belum ada Komentar untuk "“Goat Mug Coffee” Pengalaman Pertama Memiliki Mug Kopi Spesial"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel