Topokki Creamy, Kue Beras Khas Korea yang Lagi Hits

Hari ini kita akan mencoba sajian makanan instan baru, memang terdapat beberapa makanan instan yang akan kita coba selain mie instan, salah satunya adalah Topokki Creamy, kue beras khas Korea yang lagi hits saat ini. Topokki Creamy adalah produk dari Mama Suka, salah satu perusahaan yang memproduksi makanan instan, termasuk diantaranya Topokki. Terdapat beberapa varian rasa yang diproduksi,  antara lain Topokki Original Sweet and Spicy, Topokki Creamy dan Topokki Spicy Hot.

topokki-mamasuka
Topokki Mamasuka Rasa Creamy

Topokki atau disebut juga dengan Tteokbokki adalah salah satu kuliner Korea yang disajikan berupa tepung beras yang dimasak dengan bumbu gochujang dengan rasanya yang pedas dan manis. Biasanya bahan utama yang digunakan dalam topokki dibuat dari bahan tepung beras dengan bentuk bulat batang yang memanjang. Ada yang mengatakan kalau dahulunya makanan ini berasal dari masakan istan Dinasti Joseon yang saat itu disebut dengan ‘gungjung tteokbokki’.

Topokki Mamasuka Rasa Creamy yang Tidak Terlalu Pedas

Bagi kalian yang suka nonton drakor (Drama Korea), tentu tidak asing dengan jajanan teopokki khas Korea ini. Rasa nikmatnya karena saus gochujang yang pedas manis tentu menggiurkan siapa saja para pecinta kuliner Korea.

topokki-indomaret
Topokki Mamasuka dengan berbagai bahannya

Dari asal katanya Topokki atau tteokbokki, berasal dari dua kata, yaitu tteok yang berarti kue beras dan bokki yang memiliki arti sebagai makanan yang ditumis. Maka tteokbokki adalah sajian kue beras yang ditumis.

Baca juga: Lezatnya Nasi Kabsah di Indonesia.

Di negara asalnya topokki atau tteokbokki sangat mudah ditemukan dipinggir jalan atau bisa disebut dengan ‘street food’. Hal ini pula yang menginspirasi Mama Suka untuk memproduksi makanan yang sedang hits dari Korea, hal ini terbukti, yang menjadikan Topokki Mama Suka yang selalu hits dan menjadi favorit anak muda, khususnya para pecinta Drakor.

topokki-mamasuka-harga
Topokki rasa lainnya yang juga dibeli, yaitu Topokki rasa spicy

Topokki Mama Suka dibuat dengan bentuk yang hampir sama dengan topokki dari negara asalnya dengan tekstur yang kenyal, dengan bentuk bulat memanjang seperti lontong namun dengan ukuran yang lebih kecil.

Topokki Indomaret dan Cara Membuatnya

Sudah mulai suka dengan topokki? Kalau iya, berarti Anda harus mulai memiliki cadangan makanan khas Korea ini, dan untuk mendapatakannya Anda bisa datang ke supermarket terdekat atau bisa ke Indomaret untuk bisa mendapatkan Topokki Mama Suka ini. 

Dalam satu bungkus Topokki Rasa Creamy, Anda akan mendapatkan 3 macam bahan yang bisa dimasak, antara lain satu bungkus topokki, gochujang saus, dan wijen+keju.

topokki-resep
Topokki

Gochujang saus

Wijen+keju

Cara memasaknya sangat mudah, sebagai berikut:

topokki-terdekat
Cara memasak Topokki

  1. Rebuslah 100 ml air atau lebih kurang ½ gelas bersama dengan saus dan tok.
  2. Masaklah dengan api sedang sambil diaduk perlahan sampai air mendidih dan saus juga mengental sekitar lebih kurang 5 menit.
  3. Setelah matang sajikan topokki di atas piring atau mangkok. Jangan lupa taburkan wijen di atas topokki.

Rasanya yang enak dengan tekstur yang kenyal dan empuk ditambah sedikit rasa manis membuat topokki ini bisa menjadi pilihan favorit kuliner khas Korea di Indonesia.

Topokki Mamasuka Harga untuk Rasa Creamy

Berbicara soal harga, harga topokki ini sangat terjangkau, per bungkus ukuran 134 gram di bandrol dengan harga Rp. 19.200,-. Begitu pula dengan topokki lainnya juga dibandrol dengan harga yang sama.

Topokki Mamasuka Rasa Creamy

Semoga informasi tentang makanan instan kekinian “Topokki Creamy, kue beras khas Korea yang lagi hits” ini bisa menjadi tambahan informasi dan referensi untuk Anda yang ingin mencoba sajian kue lezat atau jajanan khas Korea dan ingin membuatnya sendiri di rumah.

Belum ada Komentar untuk "Topokki Creamy, Kue Beras Khas Korea yang Lagi Hits"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel