Resep Kreasi “Salad Puding Corned”
Puding, salad atau corned? Tiga makanan menjadi satu dalam satu jenis makanan. Mungkin Anda bertanya-tanya bagaimana bentuk dan rasanya atau bahkan cara membuat sajian salad puding corned ini. Dengan resep kreasi salad puding corned, Anda akan bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah.
Ilustrasi (Gambar: vintagerecipecards.com) |
Sajian ini bisa dikatakan sebagai makanan sehat, nikmat dan mudah dibuat. Apalagi salad adalah makanan yang dibuat dari potongan buah yang diberi saus mayo di atasnya.
Resep Kreasi Puding “Salad Puding Corned”
Penasaran dengan sajian kreasi salad puding corned ini? Berikut akan disajikan cara membuat, termasuk bahan yang dibutuhkannya.
Baca juga: Resep Kreasi Spaghetti Panggang Tabur Rendang.
Bahan untuk membuat salad pudding corned
Bahan untuk corned olahan:
- Corned 1 kaleng.
- Bawang bombay 1 buah dicincang.
- Mentega 2 sendok makan.
- Kecap maggi 2 sendok makan.
- Pala.
- Merica secukupnya.
Bahan untuk membuat pudding:
- Agar-agar warna putih 1 pak (10 gram).
- Royco rasa kaldu ayam 1 pak.
- Cuka 2 sendok makan (campur aduk sampai merata), sisihkan.
Pelengkap:
- Mentimun 2 buah diiris tipis., mengikuti bentuk bundar.
- Nanas 1 buah diiris tipis, mengikuti bentuk bundar ( 1 potong) dan sisanya dipotong kotak-kotak kecil.
- Apel 2 buah dipotong kotak-kotak kecil.
Catatan:
- Salad puding corned ini dapat disajikan dengan tambahan saos salad sebagai pelengkap.
- Cara membuat salad pudding corned:
- Corned olahan
- Tumis bawang bombay dengan mentega sampai tercium aroma harum, masukkan corned tambahkan kecap maggi, pala, merica, aduk sampai merata di atas api kecil, angkat, sisihkan.
Cara penyelesaian:
1. Lapisan Dasar
- Sediakan loyang dengan diameter 20 cm (bundar).
- Atur irisan mentimun melingkar di bagian tepi loyang, sehingga bagian tengah tampak kosong (lubang) pada lubang tersebut, letakkan 1 potong nanas tepat di tengah.
- Tuangkan 1/3 bagian agar-agar kaldu pada susunan mentimun dan nenas, diamkan sebentar hingga siap ditungi lapisan kedua.
- Ambil adonan puding salad 400 cc, tuangkan di atas lapisan pertama lalu taburi apel dan nenas, diamkan sebentar hingga siap dituangi lapisan ketiga.
3. Lapisan Atas.
- Campurkan sisa adonan pudding salad dengan adonan corned olahan, aduk dan tuangkan di seluruh permukaan loyang, diamkan sampai mengeras.
- Hidangkan dingin dengan saus salad buah nanas, bawang bombay.
Itu dia, sedikit informasi dan resep kreasi salad pudding corned. Semoga bermanfaat.
Belum ada Komentar untuk "Resep Kreasi “Salad Puding Corned”"
Posting Komentar