Resep Kue Roti Kukus

Anda pecinta kue tradisional? Sepertinya sajian roti kukus ini bisa menjadi ide pilihan menarik untuk dicoba. Resep kue roti kukus ini, semoga bisa menjadi pilihan untuk Anda kali ini.

resep-kue-roti-kukus
Roti kukus (Gambar: Merdeka.com)

Sajian roti kukus ini termasuk salah satu sajian kue yang sangat digemari, hal ini disebabkan karena teksturnya yang lembut. Cara membuatnya yang simple dengan berbagai bahan di rumah, membuat sajian kue ini sering dihidangkan dalam acara-acara, khususnya untuk acara keluarga.

Resep Mudah Membuat Kue Roti Kukus

Penasaran dengan sajian nikmat kue roti kukus? Di bawah ini akan disampaikan langkah mudah membuatnya, berikut bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kue Zebra Cake.

Bahan untuk membuat roti kukus, antara lain:

  • Tepung terigu 500 gram.
  • Telur 5 butir.
  • Sprite 1 botol.
  • Ovalet ½ sendok makan.
  • Vanili secukupnya.
  • Gula pasir 500 gram.

Cara membuat roti kukus, sebagai berikut:

  1. Gula, telur, vanili, garam dikocok sampai putih mengental diberi ovalet dan vanili dikocok terus sampai mengembang.
  2. Setelah itu, baru tepung dan sprite dimasukkan sedikit demi sedikit sampai habis sambil dikocok dngan kecepatan rendah.
  3. Setelah itu siap untuk dimasukkan ke dalam loyang kemudian dikukus (atau dicetak dengan cetakan kecil-kecil).

Itu dia sedikit “resep kue roti kukus”, semoga informasi dan langkah mudah membuat roti kukus ini bermanfaat dan disukai seluruh anggota keluarga khususnya anak-anak. 

Belum ada Komentar untuk "Resep Kue Roti Kukus"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel