Resep Kuliner “Sate Udang Kemangi”
Anda pecinta seafood? Sajian kuliner ini pasti menjadi sajian favorit untuk Anda keluarga. Salah satunya, sate udang kemangi. Untuk Anda yang ingin mencoba sajian ini sendiri di rumah, dengan resep kuliner “sate udang kemangi”, Anda bisa mencoba membuat sajian tersebut sendiri di rumah.
(Gambar: Farlys via lifestyle.okezone.com) |
Udang adalah bahan makanan yang sangat mudah diolah, entah ditumis, dibakar atau digoreng, semuanya enak dan nikmat. Yang menjadi kunci kenikmatan untuk membuat sajian udang adalah kesegaran udang. Semakin segar udang, maka rasanya semakin lezat.
Resep Kuliner Nusantara “Sate Udang Kemangi”
Penasaran dengan sajian sate udang kemangi? Berikut akan disampaikan cara membuatnya dan bahan yang dibutuhkan.
Baca juga: Resep Kuliner “Sop Kaki Sapi”.
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat sate udang kemangi, antara lain:
- Udang 600 gram, dengan ukuran cukup besar (buang kepalanya).
- Air jeruk untuk merendam.
- Saus tomat 1 ½ sendok makan.
- Daun kemangi secukupnya.
- Air 50 ml.
Bahan untuk bumbu halus, antara lain:
- Cabe merah 5 biji.
- Bawang merah 4 siung.
- Bawang buptih 3 iung.
- Kemiri 3 biji, sangrai atau goreng sebntar.
- Merica ¼ sendok teh.
- Kunyit ½ cm (atau kunyit bubuk ¼ sendok teh).
- Jahe ½ cm.
- Garam 1 sendok teh.
- Gula pasir 1 sendok teh.
Cara membuat sate udang kemangi, sebagai berikut:
- Rendam udang yang telah dibersihkan dalam air jeruk lebih kurang 15 menit, kemudian tiriskan.
- Tumis bumbu halus hingga matang dan harum, tambahkan saus toat dan air, kemudian didihkan.
- Masukkan udang, masak sebentar lebih kurang 5 menit. menjelang diangkat masukkan daun kemangi, aduk secara merata.
- Tusuk udang (1 tusuk isi 3 ekor udang). Bakar sampai berwarna kecoklatan, sambil dioles dengan bumbunya.
- Setelah matang, sajikan.
Itu dia sedikit informasi dan resep kuliner “sate udang kemangi”. Semoga resep sederhana ini bisa dipraktekkan dan dicoba di rumah.
Belum ada Komentar untuk "Resep Kuliner “Sate Udang Kemangi”"
Posting Komentar