Resep Kuliner “Sayap Kukus Saus Tiram”

Ingin membuat sajian nikmat yang berbeda dari biasanya? Sepertinya ide sayap kukus saus tiram ini bisa menjadi pilihan nikmat kali ini. Dengan resep kuliner “sayap kukus saus tiram” Anda bisa membuat sajian lezat untuk keluarga.

resep-kuliner-sayap-kukus-saus-tiram
(Gambar: sajiansedap.grid.id/ - dina)

Resep ini cukup mudah, meskipun Anda harus menggoreng sayap ayam terlebih dahulu agar dagingnya matang secara sempurna.

Resep Kuliner Nusantara “Sayap Kukus Saus Tiram”

Penasaran dengan sajian sayap kukus saus tiram? Berikut akan disampaikan cara membuatnya dan bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kuliner “Tim Kerapu Pedas”.

Bahan untuk membuat sajian sayap kukus saus tiram, antara lain:

  • Sayap ayam 6 potong, cuci bersih.
  • Garam ½ sendok teh.
  • Merica bubuk ¼ sendok teh.
  • Air asam Jawa 1 sendok makan.
  • Minyak goreng 400 ml.

Bahan untuk bumbu, antara lain:

  • Bawang putih 3 siung, cincang.
  • Cabai rawit merah 7 buah.
  • Daun bawang 2 batang, iris.
  • Saus tiram 1 ½ sendok makan.
  • Kecap manis 2 sendok makan.
  • Kaldu bubuk 1 sendok teh.
  • Kaldu cair 150 ml.

Cara membuat sayap kukus saus tiram, sebagai berikut:

  1. Untuk membuat bumbu: Campur semua bahan, aduk sampai merata. Sisihkan.
  2. Lumuri sayap ayam dengan garam, merica dan air asam. Diamkan selama beberapa menit. Goreng sayap ayam hingga kering dan kecoklatan, tiriskan.
  3. Atur sayap, goreng dalam pinggan tahan panas, tuang campuran bumbu.
  4. Kukus sayap ayam selama 30 menit hingga bumbu meresap dan kaldu menyusut. Angkat.
  5. Sajikan. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 3 porsi).

Itu dia sedikit informasi dan resep kuliner “sayap kukus saus tiram”. Semoga resep sederhana ini bisa dipraktekkan dan dicoba di rumah.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kuliner “Sayap Kukus Saus Tiram”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel