Resep Kuliner “Talam Telur Bumbu Semur”

Ini dia sajian nikmat variasi lauk kukus untuk Anda “talam telur bumbu semur”.  Sesuai dengan judulnya tentu sajian kuliner ini sangat nikmat, bahkan dengan resep kuliner “talam telur bumbu semur”, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.

resep-kuliner-talam-telur-bumbu-semur
(Gambar: cookpad.com/sandavi/)

Olahan variasi semur ini bisa dinikmati bersama keluarga. Tertarik untuk mencobanya? Semoga sajian ini bisa menarik hati Anda untuk mencobanya di rumah.

Resep Kuliner Nusantara “Talam Telur Bumbu Semur”

Penasaran dengan sajian talam telur bumbu semur? Berikut akan disampaikan cara membuatnya dan bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kuliner “Sup Kakap Goreng”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat talam telur bumbu semur, antara lain:

  • Telur ayam 6 butir.
  • Kentang kupas 100 gram, serut halus.
  • Paprika merah ½ buah, iris dadu kecil.
  • Daging asap 2 lembar, cincang, tumis.
  • Daun bawang 1 batang, iris halus.
  • Bawang Bombay ¼ buah, cincang.
  • Jahe 2 cm, kupas, parut.
  • Minyak goreng 1 sendok makan, untuk menumis.
  • Kecap manis 3 sendok makan.
  • Kaldu cair 100 ml.
  • Gula pasir ½ sendok teh.
  • Garam secukupnya.
  • Merica bubuk secukupnya.

Bahan untuk bumbu halus, antara lain:

  • Bawang putih 2 siung.
  • Garam secukupnya.
  • Merica bubuk secukupnya.
  • Kemiri 1 butir, disangrai.

Cara membuat talam telur bumbu semur, sebagai berikut:

  1. Campur telur, kentang, paprika, daun bawang, daging asap, garam dan merica bubuk, kocok secara merata.
  2. Tuang dalam cetakan talam, kukus sampai matang. Angkat, lepaskan dari cetakan.
  3. Tumis bawang Bombay dan bumbu halus sampai harum. Masukkan sisa bahan dan tahu kukus. Masak sampai mendidih.
  4. Angkat dan sajikan. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 4 porsi).

Itu dia sedikit informasi dan resep kuliner “talam telur bumbu semur”. Semoga resep sederhana ini bisa dipraktekkan dan dicoba di rumah.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kuliner “Talam Telur Bumbu Semur”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel