Resep Kue Pisang Ceri

Mengenalkan buah si kecil memang gampang-gampang susah, namun banyak cara yang bisa dilakukan, yaitu dengan membuat perpaduan buah dan makanan yang disukainya. Salah satunya dengan pisang ceri. Dengan resep kue pisang ceri, Anda bias menyajikan sajian buah dengan paduan coklat.

resep-kue-pisang-ceri
(Gambar: Shutterstock.com/JeniFoto)

Tidak dapat dipungkiri menjadikan pisang sebagai buah pilihan adalah pilihan yang tepat. Apalagi pisang juga salah satu buah yang menyehatkan, khususnya untuk tumbuh kembang anak..

Resep Mudah Membuat Kue Pisang Ceri

Tertarik dengan sajian resep nikmat kue pisang ceri ini? Berikut akan disajikan cara mudah membuat pisang ceri beserta bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kue “Pisang Jagung”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat pisang ceri, antara lain:

  • Pisang Ambon 3 buah.
  • Coklat masak pekat 150 gram.
  • Trimis 2 sendok makan.
  • Buttercream 100 gram.
  • Ceri merah 18 buah.

Cara membuat pisang ceri, sebagai berikut:

  1. Kupas pisang, potong pisang menjadi 6 bagian. Sisihkan.
  2. Serut coklat masak pekat, tim sampai meleleh. Celupkan sebagian pisang dalam coklat leleh, ratakan.
  3. Taburkan trimis secara acak dipermukaan coklat yang masih basah. Diamkan sampai coklat mengeras
  4. Tambahkan buttercream di permukaan pisang, beri sebuah ceri merah. 
  5. Sajikan. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 18 potong).

Itu dia sedikit resep kue pisang ceri, semoga informasi dan langkah mudah membuat kue pisang ceri ini bermanfaat untuk kita semua.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kue Pisang Ceri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel