Resep Kuliner “Arem-arem Mie”

Sajian kuliner tradisional memang selalu menarik, salah satunya arem-arem. Banyak sekali jenis variasi arem-arem yang bisa dibuat, salah satunya dengan resep kuliner arem-arem mie. Tidak dapat dipungkiri arem-arem yang dibuat dari bahan mie dengan isian tumis daging giling akan membuat seluruh anggota keluarga ketagihan.

resep-kuliner-arem-arem-mie
(Gambar: tupperware.co.id)

Arem-arem sebenarnya jenis makanan tradisional dari beras yang sangat mirip sekali dengan lemper. Namun yang membedakan adalah arem-arem memiliki tekstur yang lebih padat dengan isian yang lebih bervariasi bila dibandingkan dengan lemper.

Resep Kuliner Nusantara “Arem-arem Mie”

Penasaran dengan sajian kreasi arem-arem mie? Berikut akan disajikan cara membuat, termasuk bahan yang dibutuhkannya.

Baca juga: Resep Kuliner “Daging Lapis”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat arem-arem mie, antara lain:

  • Supermie 3 bungkus.
  • Daging giling 300 gram.
  • Santan kental 500 cc dari 1 kelapa.
  • Bawang merah 5 butir.
  • Bawang putih 2 siung.
  • Kemiri 4 butir.
  • Ketumbar 1 sendok makan.
  • Kuning telur 2 butir.

Cara membuat arem-arem mie, sebagai berikut:

  1. Rebus supermie setengah matang, kemudian tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, ketumbar dam masukkan bumbu supermie.
  3. Campurkan santan, daging giling dan bumbu yang sudah dihaluskan kemudian didihkan masukkan mie yang sudah dimasak setengah matang ke dalamnya, kemudian aduk-aduk hingga santan terhisap.
  4. Siapkan tempat tahan panas, tuangkan mie kedalamnya, kemudian kukus kira-kira 20 menit.
  5. Taburkan diatasnya dadar kuning telur yang dihancurkan.

Itu dia, sedikit informasi dan resep kuliner arem-arem mie. Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kuliner “Arem-arem Mie”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel