Resep Kreasi “Chicken Tofu Saus Lemon”

Satu lagi ide olahan chicken tofu, yaitu ide sajian chicken tofu saus lemon yang menarik untuk dicoba. Dengan resep kreasi chicken tofu saus lemon, Anda bisa membuat sajian lezat ini untuk seluruh anggota keluarga di rumah.

resep-kreasi-chicken-tofu-saus-lemon
(Gambar: Retno via sajiansedap.grid.id)

Menu chicken tofu saus lemon ini adalah menu variasi dan juga menjadi salah satu makanan yang praktis dan bergizi, dan sangat cocok sebagai hidangan favorit keluarga.

Resep Kreasi Spesial “Chicken Tofu Saus Lemon”

Penasaran dengan sajian kreasi chicken tofu saus lemon ini? Berikut akan disajikan cara membuat, termasuk bahan yang dibutuhkannya.

Baca juga: Resep Kreasi “Sapo Chicken Tofu”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat chicken tofu saus lemon, antara lain:

  • Chicken tofu siap saji 300 gram, goreng.
  • Brokoli 250 gram, potong per kuntum.
  • Wortel 1 buah, kupas, iris panjang.
  • Air 600 ml.

Bahan untuk saus, antara lain:

  • Bawang putih 1 siung, cincang.
  • Cabai merah 2 buah, buang biji, iris dadu kecil.
  • Air lemon 3 sendok makan.
  • Kacang polong beku 3 sendok makan.
  • Mentega 1 sendok makan.
  • Krim kental 2 sendok makan.
  • Garam secukupnya.
  • Gula secukupnya.
  • Kaldu bubuk secukupnya.
  • Krim atau susu secukupnya.
  • Tepung maizena 1 sendok teh, larutkan dengan air 1 sendok makan.
  • Kaldu cair 300 ml.

Cara membuat chicken tofu saus lemon, sebagai berikut:

  1. Didihkan air, rebus brokoli dan wortel secara bergantian hingga lunak, tiriskan.
  2. Untuk membuat saus: Panaskan mentega, tumis bawang putih dan cabai sampai harum. Masukkan kaldu cair, garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk, didihkan. Tambahkan semua bahan lain, masak sampai kental.
  3. Masukkan chicken tofu goreng, brokoli dan wortel dalam saus. Aduk secara merata, angkat.
  4. Sajikan. (Sajian sesuai resep di atas bisa untuk 3 porsi).

Itu dia, sedikit informasi dan resep kreasi chicken tofu saus lemon. Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kreasi “Chicken Tofu Saus Lemon”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel