Resep Masakan " Siomay Dimsum Ayam Pedas"

Ada yang berbeda kali ini, kalau biasanya menu yang dibahas adalah menu tradisional Indonesia dari berbagai daerah. Kali ini menu yang ditampilkan adalah menu kekinian yang menjadi favorit semua umur, yaitu dimsum, namun berbeda dengan dimsum yang biasanya, karena resep masakan "siomay dimsum ayam pedas" banyak dipilih dari para pembaca blog ini. Selain agar para penikmat dimsum bisa membuat sendiri makanan favoritnya juga agar mendapatkan kepuasan tersendiri setelah mencoba menu resep masakan dimsum ini.

Dimsum sendiri menjadi jenis makanan yang sudah tidak asing didengar, selain mudah ditemui dipasaran. Saat ini juga banyak tersedia siomay dimsum dalam bentuk frozen, sehingga tidak perlu mengolahnya lagi dengan berbagai bahan yang dibutuhkan. Namun bagi anda yang selalu penasaran dengan berbagai menu terbaru dan menu nikmat ala dimsum, dibawa ini akan disajikan resep yang memuat dimsum nikmat.

siomay dimsum ayam pedas;Resep Masakan " Siomay Dimsum Ayam Pedas";Resep Masakan Sederhana "Siomay Dimsum Ayam Pedas";
Siomay dimsum ayam pedas

Resep Masakan Sederhana "Siomay Dimsum Ayam Pedas"

Kuliner pedas saat ini sepertinya sedang naik daun, banyak sekali jenis sajian makanan yang ditawarkan diberbagai supermarket dan juga marketplace dengan rasa pedas. Dengan sajian nikmat dan lembut khas dimsum, siomay ayam menjadi sajian nikmat yang pas dinikmati saat bersantai.

Meski bisa membelinya di pasaran, membuat sendiri siomay dimsum pastinya menjadi lebih menarik. Berikut bahan dan langkah dalam membuat siomay dimsum ayam pedas.

Kelezatan siomay dimsum ayam pedas;Resep Masakan " Siomay Dimsum Ayam Pedas";Resep Masakan Sederhana "Siomay Dimsum Ayam Pedas";;
Kelezatan siomay dimsum ayam pedas

Baca juga: Resep Dimsum Fish Dumpling.

Bahan yang dibutuhkan, antara lain:

  • 100 gram udang kupas yang sudah dihaluskan.
  • 200 gram daging ayam fillet yang sudah dihaluskan.,
  • 15 buah cabai merah, yang sudah diris kecil-kecil.
  • 1 buah putih telur.
  • 2 sendok makan tepung tapioka.
  • 1 sendok makan saus tiram.
  • 2 siung bawang putih.
  • 25 ml udara es.
  • Garam secukupnya atau sesuai selera.
  • 10 lembar kulit dimsum.

Langkah membuat siomay dimsum ayam pedas, sebagai beriut:

  1. Langkah pertama yang bisa dilakukan adalah menghaluskan bawang putih, kemudian campur bawang putih yang sudah dihaluskan dengan tepung tapioka, ayam, udang yang sudah dihaluskan dan juga putih telur. Kemudian tuang air es, dan aduk sampai merata. Selanjutnya berikan bumbu dengan garam dan saus tiram.
  2. Langkah kedua, basahi permukaan kulit dimsum dengan air sedikit agar kulit tersebut tidak kering setelah matang. Dan letakkan kulit dimsum ke dalam mangkok cetakan roti kukus yang sudah diolesi dengan sedikit minyak. Kemudian beri isian siomay dimsum sampai 1/4 dari cetakan, masukkan cabai yang sudah diiris, kemudian isi lagi sampai 3/4  cetakan.
  3. Langkah terakhir, kukuslah siomay dimsum tersebut selama 30 menit. Keluarkan dari mangkok cetakan, dan sajikan dalam keadaan hangat.

Sangat mudah bukan membuat siomay dimsum ayam pedas. Semoga resep masakan " siomay dimsum ayam pedas" bisa dipraktekkan dan hasilnya lezat dan nikmat.


Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan " Siomay Dimsum Ayam Pedas""

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel