Resep Masakan Oatmeal “Peanut Butter & Jam Overnight”

Banyak cara untuk menikmati hidup, begitu pula untuk Anda yang saat ini sedang membatasi asupan makanan dalam tubuh, terdapat beberapa bahan makanan yang bisa dikonsumsi, khususnya untuk Anda yang saat ini juga menjalani program diet. Salah satunya menggunakan oatmeal sebagai pengganti nasi. Kalau biasanya kebanyakan orang hanya menggunakan resep lama yang monoton, kali ini akan disampaikan resep kekinian yang bisa memberikan ide baru yaitu resep masakan oatmeal “peanut butter & jam overnight” agar bisa menjadi salah satu pilihan resep yang bisa digunakan untuk menikmati oatmeal. 

Selain cocok untuk Anda yang menjalani program diet, penggunaan oatmeal juga cocok untuk Anda yang memilih konsep vegan, karena oatmeal mengandung protein dan serat yang akan membuat kenyang selama berjam-jam sampai waktu makan siang tiba.

oatmeal “peanut butter & jam overnight”;Resep Masakan Oatmeal “Peanut Butter & Jam Overnight”;Resep Masakan Rumahan Oatmeal “Peanut Butter & Jam Overnight”;
Oatmeal “peanut butter & jam overnight” (Sumber gambar: quaker.co.id)

Resep Masakan Rumahan Oatmeal “Peanut Butter & Jam Overnight”

Berbeda dengan resep masakan dengan oatmeal sebelumnya, maka resep dengan tema overnight oatmeal adalah resep oatmeal yang sengaja dimasak dengan air panas yang dimasak dengan cara didinginkan dalam waktu sehari semalam di kulkas. Saat disimpan dalam kulkas, maka oat ini akan menyerap cairan yang telah dicampurkan sehingga oatmeal yang dihasilkan bisa lebih kental.

Baca juga: Resep Masakan Oatmeal “Chocolate, Banana & Cheese”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat oatmeal “peanut butter & jam overnight”, antara lain:

  • Quaker Quik atau Instant Cook Oatmeal.
  • Selai kacang 1 sendok makan.
  • Susu rendah lemak sebanyak 200 ml.
  • Madu 1 sendok makan.

Bahan untuk Topping, antara lain:

  • Selai strawberry 1 sendok makan, yang sudah siap digunakan,
  • Buah strawberry sebanyak 5 biji, yang sudah dipotong-potong.

Langkah membuat oatmeal “peanut butter & jam overnight”, antara lain:

  1. Campurlah Quaker, selai kacang, madu dan susu kedalam gelas jar atau bisa juga di toples, kemudian aduk secara merata.
  2. Tambahkanlah selai strawberry dan juga potongan buah strawberry, dan tutup.
  3. Simpanlah dalam lemari es selama satu malam atau bisa selama 8 jam.
  4. Sajikan sajian oatmeal tersebut, habiskan segera setelah disajikan.

Semoga resep masakan oatmeal “peanut butter & jam overnight” ini bermanfaat untuk Anda dan memberikan manfaat bagi Anda. Terima kasih.


Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan Oatmeal “Peanut Butter & Jam Overnight”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel