Resep Masakan “Nasi Kluwek”

Saya masih menyebut Indonesia sebagai surganya kuliner. Berbagai bahan olahan makanan, termasuk rempah dan bumbu masak semuanya tersedia dengan lengkap di Indonesia. Bahkan satu bumbu bisa digunakan sebagai bahan untuk membuat olahan makanan lainnya. Masih ingat dengan sajian kuliner rawon yang sangat terkenal di Jawa Timur, bahan utama rawon adalah kluwek, yang menjadikan sajian rawon berwarna hitam dan nikmat. Kali ini resep masakan pilihan akan menyajikan resep masakan “nasi kluwek” yang akan memberikan cara sederhana dan nikmat untuk Anda.

Kluwek sendiri adalah buah yang dihasilkan dari tumbuhan yang digunakan sebagai pelengkap masakan. Dengan menggunakan kluwek ini, maka makanan akan berwarna coklat cenderung kehitaman. Sebenarnya kluwek di masing-masing daerah memiliki nama yang berbeda, seperti di daerah Sunda disebut dengan Picung, di daerah Melayu disebut dengan Kepayang dan di Toraja disebut dengan Pamarrasan.

Nasi kluwek;Resep Masakan “Nasi Kluwek”;Resep Masakan Rumahan “Nasi Kluwek”;
Nasi kluwek (Sumber gambar: Detikfood/iStock)

Resep Masakan Rumahan “Nasi Kluwek”

Banyak cara untuk membuat hidangan lezat dan nikmat, apalagi untuk keluarga di rumah. Tentunya semakin nikmat masakan yang dibuat akan menjadikan anggota keluarga, khususnya anak-anak akan selalu rindu masakan buatan mama yang tentunya tidak ingin menikmati sajian makanan, kecuali hanya buatan mama. Nasi kluwek menjadi salah satu pilihan yang bisa dibuat untuk memberikan sensasi pilihan nikmat untuk keluarga.

Baca juga: Resep Masakan “Nasi Gurih”.

Bahan yang digunakan untuk membuat nasi kluwek, antara lain:

  • Beras 250 gram.
  • Santan sebanyak 300 ml dari ½ butir kelapa.
  • Bumbu rawon 1 bungkus yang siap pakai.
  • Daun salam 2 lembar.
  • Daun jeruk sebanyak 2 lembar.
  • Serai 1 batang yang sudah dimemarkan.
  • Minyak goreng 2 sendok makan.
  • Garam 1 sendok teh.

Bumbu yang akan dihaluskan:

  • Kluwek 3 buah, rendamlah dalam air panas terlebih dahulu.
  • Bawang merah 6 buah.
  • Bawang putih 3 siung

Langkah membuat nasi kluwek, antara lain:

  1. Tumislah bumbu halus yang sudah disiapkan sampai tercium aroma harum, kemudian tambahkan bumbu rawon yang sudah siap pakai, daun jeruk, daun salam, dan juga serai. Aduk secara merata.
  2. Masukkan beras, dan juga garam, aduk secara merata, kemudian tambahkan garam, santan, masaklah sampai santan terserap oleh beras.
  3. Siapakan dandang, kemudian tuang nasi aron tersebut, kukus sampai matang, kemudian angkat.
  4. Sajikan nasi kluwek dalam keadaan hangat dengan berbagai sajian pelengkap lainnya.

Menarik dan penasaran dengan kuliner Indonesia yang khas ini? Semoga resep masakan nasi kluwek ini bisa memberikan sensasi kuliner berbeda untuk anggota keluarga Anda. 


Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan “Nasi Kluwek”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel