Resep Masakan “Cumi Isi Pedas”

Satu lagi sajian lezat yang selalu menjadi favorit keluarga, yaitu sajian lezat dari cumi. Kali ini resep masakan “cumi isi pedas” menjadi bahan menarik yang bisa dicoba dan juga dipraktekkan. Tentu saja, meskipun mudah dalam mengolahnya, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan, salah satunya jangan memasak sembarangan agar tidak terlalu matang yang pada akhirnya menjadi alot saat dimakan.

Resep Masakan “Cumi Isi Pedas”
Cumi isi pedas (Foto: resepkoki.id)

Meskipun mudah dalam mengolah cumi, namun proses memasaknya membutuhkan beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti memarinasi cumi agar tidak amis. 

Resep Masakan Rumahan “Cumi Isi Pedas”

Memiliki ide membuat masakan enak untuk anggota keluarga adalah hal yang menyenangkan, membuat masakan cumi isi pedas menjadi hal yang menarik. Namun terdapat yang harus diperhatikan seperti jenis bahan, pemilihan bahan yaitu cumi yang segar sampai dengan cara mengolah dan menyajikannya.

Baca juga: Resep Masakan “Nasi Tumis Cumi”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat cumi isi pedas, antara lain:

  • Cumi-cumi 1 ekor (350 gram).
  • Bawang merah 3 butir, diiris kasar.
  • Tomat 1 buah, diambil dagingnya, potong bentuk dadu.
  • Cabai hijau 2 buah, diiris tipis.
  • Bawang Bombay ¼ buah, cincang kasar.
  • Cabai rawit 2 buah, dicincang halus.
  • Air jeruk lemon 2 sendok makan air.

Bahan untuk bumbu olesan:

  • Margarin 1 sendok makan.
  • Kecap manis 2 sendok makan.
  • Saus bangkok 2 sendok makan.
  • Garam secukupnya.
  • Merica secukupnya.

Cara membuat cumi isi pedas, antara lain:

  1. Cucilah cumi-cumi sampai bersih, kemudian lumuri dengan satu sendok makan air jeruk lemon dan sedikit garam, kemudian sisihkan.
  2. Untuk membuat isi: Campurlah cabai hijau, bawang merah, tomat, cabai rawit, bawang bombay, satu sendok makan air lemon dan garam. Aduk secara merata, masukkan ke dalam perut cumi, padatkan.
  3. Campur bumbu olesan, aduk sampai tercampur secara merata.
  4. Letakkan cumi dalam wadah khusus microwave, olesi seluruh permukaan cumi dengan bumbu olesan.
  5. Panggang cumi dalam microwave selama 6 menit.
  6. Angkat dan sajikan. (Sajian menu sesuai resep di atas, bisa disajikan untuk 2 porsi).

Itu dia sedikit resep masakan “cumi isi pedas”. Semoga sedikit informasi dan resep tersebut bermanfaat untuk Anda yang ingin memasak dengan variasi berbeda dibanding hari biasanya.

Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan “Cumi Isi Pedas”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel