Resep Cake Variasi

Ingin membuat sajian kue yang berbeda dari biasanya? Seprtinya kue variasi ini bisa dicoba di rumah, Resep cake variasi ini sengaja disajikan kali ini untuk Anda yang ingin membuat sajian kue yang simpel namun nikmat.

resep-cake-variasi
Foto: sajiansedap.grid.id

Cake variasi ini memiliki tekstur yang lembut dengan rasanya yang manis. Tentunya Anda bisa menambahkan topping sesuai selera yang membuat seluruh anggota keluarga tertrik untuk menikmatinya.

Resep Mudah Membuat Cake Variasi

Penasaran dengan sajian cake variasi? Berikut akan disampaikan cara membuat berikut bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kue Pulau Srikaya.

Bahan untuk membuat cake variasi, antara lain:

  • Kuning telur 15 butir.
  • Putih telur 8 butir.
  • Gula halus 300 gram.
  • Mentega 250 gram.
  • Roombutter 50 gram.
  • Tepung terigu 175 gram.

Cara membuat cake variasi, sebagai berikut:

  1. Telur, gula kocok sampai mengental, masukkan tepung sedikit demi sedikit, sambil adonan diaduk-aduk secara merata.
  2. Cairkan mentega, tuang ke dalam adonan, aduk sampai merata.
  3. Siapkan loyang ukuran 40x30x5 yang telah diolesi mentega, tuang adonan, kemudian panggang dioven dengan panas 170 derajat celsius selama kurang lebih 30 menit.
  4. Setelah masak dan dingin, cake dicetak menurut selera dan isa dihias seuai selera.

Itu dia sedikit “resep cake variasi”, semoga informasi dan langkah mudah membuat kue ini bermanfaat dan disukai seluruh anggota keluarga.

Belum ada Komentar untuk "Resep Cake Variasi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel