Resep Kue Bolu
Sajian kue ini memang selalu menjadi favorit, rasanya yang manis selalu menjadi incaran anak-anak. Anda yang penasaran ingin membuat sendiri di rumah, bisa dengan mudah mencobanya dengan sajian resep kue bolu di bawah ini.
Kue Bolu (Gambar: instagram.com/yulichia88/) |
Sebenarnya banyak sekali pilihan kue bolu ini, ada bolu kukus, bolu pisang, bolu pandan dan masih banyak lagi lainnya. Kue ini memang selalu menarik hati, maka wajar kalau sajian kue ini selalu menjadi favorit.
Resep Mudah Membuat Kue “Bolu”
Penasaran dengan sajian nikmat bolu? Di bawah ini akan disampaikan langkah mudah membuatnya, berikut bahan yang dibutuhkan.
Baca juga: Resep Kue “Agar-agar Srikaya Nangka”.
Bahan untuk membuat bolu, antara lain
- Coklat bubuk 100 gram.
- Air panas 200 cc.
- Gula pasir 150 gram.
- Tepung terigu 275 gram.
- Soda kue 1 sendok teh
- Garam ½ sendok teh.
- Mentega/margarine 100 gram.
- Gula halus 100 gram.
- Telur 3 butir.
- Susu 175 cc.
Bahan untuk frosting dan isi, antara lain:
- Mentega/margarie 250 gram.
- Coklat bubuk 50 gram.
- Kopi instan 2 sendok teh.
- Gula halus 200 gram.
Keterangan:
- Bila menghendaki cakenya tinggi, buat dengan 2 resep, dibakar dua kali.
Cara membuat bolu, sebagai berikut:
- Campur coklat bubuk, air panas aduk sampai larut, masukkan gula halus aduk sampai larut sambil dijerang di atas api yang kecil, angkat biarkan sampai suam.
- Kocok mentega dan gula pasir sampai berwarna putih, masukkan telur satu persatu.
- Masukkan tepung - susu - tepung- susu - tepung dan aduk sampai merata, kemudian masukkan coklat, aduk sampai merata.
- Tuangkan ke dalam loyang yang telah diolesi mntega dan ditaburi tepung, panggang sanmpai masak, angkadan dinginan.
- Belah jadi dua, olesi dengan bahan-bahan frosting, susun kembali.
- Olesi permukaan dengan sisa frosting dan hiaslah menurut selera (boleh diberi chery atau bisa juga diberi chocolate chips diatasnya).
Itu dia sedikit “resep kue bolu”, semoga informasi dan langkah mudah membuat kue bolu ini bermanfaat dan disukai seluruh anggota keluarga khususnya anak-anak.
Belum ada Komentar untuk "Resep Kue Bolu"
Posting Komentar