Resep Masakan “La Brochett De Crevettes”
Ada yang menarik kali ini, dengan menu yang akan disampaikan, yaitu sajian menu nikmat dan lezat ala Prancis. Sajian tersebut adalah “La Brochett De Crevettes”, yaitu sate udang ala Perancis. Menu ini menang menjadi favorit masyarakat Perancis, untuk itu dengan resep masakan “La Brochett De Crevettes”, Anda bisa mencoba membuat sajian nikmat ini di rumah.
(Gambar: ricardocuisine.com) |
Tidak dapat dipungkiri udang merupakan salah satu bahan makan yang sangat mudah diolah, dan salah satu cara memasak udang adalah dengan cara dibakar. Anda bisa mengikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
Resep Masakan Sederhana “La Brochett De Crevettes”
Menarik bukan? Hanya dengan memanfaatkan bahan sederhana di rumah, ternyata bisa dimanfaatkan untuk membuat sajian nikmat ala Prancis ‘La Brochett De Crevettes”.
Baca juga: Resep Masakan “Sup Ikan Ala Korea”.
Bahan yang dibutuhkan untuk membuat sajian “La Brochett De Crevettes”, antara lain:
- Udang pancet 9 ekor.
- Tomat segar 1 buah.
- Bawang bombay ½ buah.
- Bay leave (daun salam kering) 2 helai.
- Thyme (bumbu dapur import) ¼ sendok teh.
- Rosemary ¼ sendok.
- L&P sauce 1 sendok teh.
- Jeruk nipis 1 buah.
- Saus tomat ( tomato ketchup Del Monte) 2 sendok makan.
- Garam secukupnya.
- Lada secukupnya.
Cara membuat “La Brochett De Crevettes”, sebagai berikut:
- Udang pancet dikupas kulitnya, buang bagian kepala dan biarkan bagian ekornya.
- Kemudian tusuk dengan tusukan sate, jadikan 3 (tiga) buah, kemudian berikan garam, lada, air jeruk nips, dan kecap Inggris secukupnya.
- Setelah itu, panggang di atas hot plate dengan diberi sedikit minyak mentega (clear butter) dan usahakan agar matangnya merata, untuk kemudian dipindahkan pada sebuah piring bulat dan siramlah diatasnya dengan bumbu tomat.
Cara membuat bumbu tomat, sebagai berikut:
- Cabai goimbong dibuang bijinya dan diiris kecil segi empat.
- Bawang bombay dikupas kulitnya, lalu diiris kecil-kecil segi empat.
- Buah tomat digurat atasnya, rendam dengan air panas, angkat, kupas kulitnya, buang bijinya dan potong segi empat kecil-kecil.
- Panaskan penggorengan, beri sedikit minyak mentega (clear butter), setelah cukup panas, masukkan irisan-irisan bawang bombay, cabai gombong, buah tomat, bay leave, thyme, rosemary, aduk sebentar secara merata sekitar 2 menit tambahkan saus tomat dan aduk kemabli.
- Beri garam, lada secukupnya, tambahkan sedikit kaldu, agar tidak terlampau kental sekitar 3 menit angkat, siramkan di atas sate udang tersebut.
Itu dia tips membuat masakan lezat ala Prancis. Semoga resep masakan “La Brochett De Crevettes” ini bermanfaat untuk Anda dan mudah untuk dipraktekkan.
Belum ada Komentar untuk "Resep Masakan “La Brochett De Crevettes”"
Posting Komentar