Resep Kuliner “Tumis Tahu Sawi Hijau”

Ingin membuat sajian menu sehat? Resep kuliner “tumis tahu sawi hijau” ini bisa menjadi pilihan.

resep-kuliner-tumis-tahu-sawi-hijau
(Gambar: Tribunnews.com)

Perpaduan sawi dan tahu tentu menjadi olahan masakan yang tepat dan menyehatkan. Apalagi membuat sajian kuliner ini cukup mudah dengan bahan-bahan yang selalu tersedia di dapur. Semoga bisa menjadi inspirasi kuliner kali ini. 

Resep Kuliner Nusantara “Tumis Tahu Sawi Hijau”

Penasaran dengan sajian tumis tahu sawi hijau? Berikut akan disampaikan cara membuatnya dan bahan yang dibutuhkan.

Baca juga: Resep Kuliner “Tumis Daun Pepaya”.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat tumis tahu sawi hijau, antara lain:

  • Bawang bombay ¼ buah, iris kasar.
  • Bawang putih 4 siung, geprek.
  • Jahe digeprek.
  • Tahu 4 potong, potong-potong dan goreng.
  • Cabe hijau, iris serong.
  • Bawang daun, iris kasar.
  • Udang, buang kulitnya.
  • Saus tiram, secukupnya.
  • Tauco, secukupnya.
  • Minyak goreng 3 sendok makan dan minyak wijen 1 sendok teh, untuk menumis.

Cara membuat tumis tahu sawi hijau, sebagai berikut:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang bombay, bawang putih dan jahe sampai tercium aroma harum.
  2. Masukkan udang, tumis hingga berubah warna.
  3. Tuang tauco, saus tiram, dan air panas secukupnya, didihkan.
  4. Masukkan cabe hijau, masak sampai ½ layu. Tambahkan garam, merica, cicipi rasanya.
  5. Masukkan sawi hijau dan bawang daun, masak dengan api yang cukup panas sebentar. Angkat.
  6. Sajikan.

Itu dia sedikit informasi dan resep kuliner “tumis tahu sawi hijau”. Semoga resep sederhana ini bisa dipraktekkan dan dicoba di rumah.

Belum ada Komentar untuk "Resep Kuliner “Tumis Tahu Sawi Hijau”"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel